Tujuan Mengirim Karangan Bunga

Pada dasarnya, tujuan mengirim karangan bunga hanya ada dua. Yang pertama adalah sebagai ucapan selamat untuk momen apapun, dan yang kedua adalah sebagai ucapan duka cita.

Di Indonesia sendiri, karangan bunga selalu dikirim hampir untuk setiap acara perayaan apapun. Khususnya acara yang dirayakan terbuka dan diadakan dengan maksud menunjukan kebanggaan tertentu.

Meskipun dari negara asalnya, kebudayaan mengirim karangan bunga ini tidak dilakukan seperti di Indonesia.

Untuk lebih lengkapnya, mari kita bahas apa saja tujuan mengirim karangan bunga yang mungkin belum Anda ketahui.

papan bunga pernikahan padang
Contoh Papan Bunga Pernikahan

 

Tujuan Mengirim Karangan Bunga

Jika Anda takut merasa aneh karena mengirim karangan bunga ke seseorang atau ragu harus mengirim ucapan melalui papan bunga atau tidak, silahkan baca apa saja tujuan masyarakat Indonesia mengirim karangan bunga di bawah ini.

Ucapan Selamat kepada Pasangan yang Menikah

Dari negara asalnya, yaitu China, papan bunga memang dibuat dan dikirim kepada mempelai yang sedang mengadakan acara pernikahan. Karangan bunga ini dikirim sebagai ucapan selamat berbahagia serta harapan dari sang pengirim kepada mempelai.

Itulah mengapa, Anda bisa menuliskan harapan secara tidak langsung melalui bunga yang dipilih dalam pembuatan karangan bunga tersebut.

 

Ucapan Selamat untuk Bisnis atau Usaha Baru

Selain untuk pasangan yang menikah, karangan bunga juga dikirim kepada orang yang membuka sebuah usaha baru. Walaupun sebenarnya kebiasaan ini tidak ada di China, tapi masyarakat Indonesia sering melakukannya sebagai ucapan selamat.

Umumnya karangan bunga untuk bisnis baru dikirim oleh pengusaha ketika partner bisnisnya membuka cabang usaha di tempat lain. Dan sama seperti ucapan kepada pasangan yang menikah, karangan bunga yang dikirim dengan tujuan ini juga bisa berisi harapan kepada penerimanya melalui bunga penyusun karangan bunga tersebut.

Ucapan Duka Cita

Sebelumnya sudah disebutkan bahwa karangan bunga juga dikirim kepada keluarga yang sedang berduka. Konon, ucapan duka cita ini dikirim sebagai pelipur lara kepada keluarga yang baru ditinggalkan oleh orang terdekatnya.

Selain itu, karangan bunga duka cita juga dikirim sebagai tanda penghormatan sekaligus bukti bahwa orang yang baru meninggal tersebut dikenang oleh banyak orang.

Dimana Tempat Memesan Karangan Bunga Terpercaya di Kota Padang?

Setelah tahu apa saja tujuan mengirim papan bunga, sekarang waktunya mencari tempat pesan karangan bunga yang terpercaya. Untuk Anda masyarakat Padang, sudah hadir Ummy Florist sebagai salah satu penyedia jasa sewa karangan bunga.

Ummy Florist sudah berpengalaman dan menerima pesanan dari banyak figur masyarakat Padang. Salah satunya adalah anggota legislatif hingga wakil walikota.

Di sini, Anda bisa memesan karangan bunga dengan berbagai macam desain, memilih bunga sendiri sesuai keinginan, dan tentunya menulis tulisan apapun yang diinginkan dalam papan tersebut.

Ummy Florist juga siap mengantar karangan bunga ke daerah sekitar Padang. Jadi cukup pesan dan duduk manis hingga papan bunga diterima sesuai alamat dan jadwal yang sudah diberikan.

Proses pemesanannya juga mudah. Saat ini, Ummy Florist sudah menerima pesanan melalui online. Anda hanya perlu menghubungi kontak WA yang tercantum dalam websitenya.

Jadi seperti itulah apa saja tujuan mengirim karangan bunga secara garis besar. Beberapa orang mungkin ada juga yang memesan papan bunga untuk acara ulang tahun atau sekedar ucapan terima kasih seperti yang diberikan kepada para tenaga medis ketika virus covid sedang parah-parahnya di Indonesia.

 

 

Artikel Terkait

Papan Bunga Ummy Florist Padang menyediakan Karangan Bunga untuk Pernikahan, Duka Cita, Grand Opening, Wisuda dan Kegiatan lainnya
Silakan hubungi Ummy Florist melalui kontak berikut: